Nah disini ReflektorMagz ingin membandingkan kekuatan militer Amerika Serikat yang berpihak ke Ukraina versus Rusia yang juga saingan terberat Amerika Serikat.Berikut ini perbandingannya menurut tiga aspek.
1.Jumlah tentara
Dalam hal jumlah tentara Rusia cukup berimbang dibandingkan Amerika Serikat.Menurut data dari wikipedia Rusia memiliki tentara total sebanyak 5.796.100 dengan jumlah tentara aktif sebanyak 2.037.000.Sedangkan Amerika Serikat jumlah tentara total sebanyak 5.049.790 dan jumlah tentara aktif 2.580.255.
2.Jumlah Alat Tempur
Amerika unggul dalam hal angkatan udara dan angkatan laut.Mereka memiliki 1,559 mesin perang di laut dan sebanyak 18,169 mesin perang udara.Sedangkan Rusia unggul dalam angkatan darat.Tercatat Rusia memiliki alat tempur darat sebanyak 79,985 dengan 22.800 diantaranya adalah tank. Russia "hanya" memiliki total sebanyak 526 alat tempur laut dan memiliki 3,888 alat tempur di udara.
3.Kekuatan Bom Atom
Bom atom dikenal sebagai senjata pamungkas alias digunakan sebagai senjata terakhir.Hal itu dikarenakan efeknya yang luar biasa.Jika kalian telah mengenal ledakan Hiroshima dan Nagasaki berarti kalian telah mengetahui bagaimana teknologi bom atom 69 tahun yang lalu.Bagaimana yang sekarang khususnya milik Amerika Serikat dan Rusia.Walaupun kekuatan atom masing-masing negara dirahasiakan namun dari beberapa ujicoba yang pernah dilakukan kita bisa tahu mengira-ngira
Bravo adalah salah satu bom milik Amerika Serikat yang pernah di ujicoba ledakannya .Sedangkan Tsar Bomba adalah bom milik Uni Sovyet(negara Rusia sebelum pecah) yang juga pernah di ujicoba.Kita tidak bisa tahu pasti semaju apa teknologi,seberapa besar bom atom, atau seberapa banyak bom atom milik mereka sekarang.Namun dengan melihat besar ledakan ujicoba kita bisa tahu seberapa mengerikannya jika bom atom digunakan di zaman sekarang. Lihat saja kekuatan bom yang jatuh di Hiroshima hanya terlihat tidak ada apa-apanya.
sumber | republished by Halo Unik !
No comments:
Post a Comment