Bagi seorang prajurit bertempur di medan perang membela tanah air sembari mempertaruhkan nyawa adalah hal yang sangat terhormat. Namun, akan sangat disayangkan jika nyawa-nyawa muda tersebut hilang sia-sia hanya karena hal yang sepele.
Kisah tragis itulah yang terjadi di Bolivia beberapa waktu lalu. Dua orang prajurit tewas tenggelam kala mencoba menyelamatkan mobil SUV Nissan X Terra si komandan yang hanyut terseret arus banjir bandang yang tiba-tiba datang dan menyapu daerah tersebut.
Melihat SUV-nya terseret banjir, sang komandan pun terjun ke dalam arus yang deras dan dengan putus asa memerintah tiga prajuritnya untuk menyelamatkan mobil miliknya. Hanya satu dari ketiga prajurit yang terjun ke dalam luapan banjir bandang tersebut yang berhasil lolos dari maut.
Setelah beberapa lama, sang komandan dan mobilnya berhasil diselamatkan. Namun, apakah pantas kedua prajurit tersebut kehilangan nyawa mereka demi hal yang seperti itu?