Inilah Enam Skenario agar Rossi Juara Dunia

icon18_edit_allbkg

TERPISAH tujuh poin dari Jorge Lorenzo sejatinya bukan masalah untuk Valentino Rossi. Namun, situasi yang dimiliki oleh Rossi saat ini begitu pelik. Dirinya harus memulai balap dari posisi terakhir di seri pamungkas di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Minggu 8 November 2015.


enam-skenario-agar-rossi-juara-dunia-XvwN33p68U


Bukan hal mudah, meskipun dirinya sudah total sembilan kali menjadi juara dunia di ajang balapan paling begengsi sejagat raya ini. Banyak faktor yang memengaruhi, salah satunya adalah usia yang sudah tak lagi muda. Apalagi sang rival, Jorge Lorenzo, memiliki usia yang jauh lebih muda dibandingkannya.
Butuh usaha serta segudang keberuntungan untuk meraih juara dunia dari posisi start paling buncit. Meski demikian, hal tersebut bukanlah tak mungkin terjadi. Oleh karena itu tak ada salahnya jika kita membahas beberapa kondisi yang bisa membuat pembalap yang akrab disapa Vale tersebut menjadi juara dunia.

Mengutip laman resmi MotoGP, Jumat (6/11/2015), berikut ini adalah skenario yang bisa membuat The Doctor menggapai “La Decima” MotoGP:

1. Jika Lorenzo juara di Valencia maka Rossi harus finis kedua untuk menjadi juara dunia.

2. Jika Lorenzo finis kedua maka Rossi harus finis di zona podium untuk menjadi juara dunia.

3. Jika Lorenzo finis di posisi ketiga maka Rossi harus finis di posisi keenam atau lebih baik untuk mengamankan gelar juara dunia.

4. Jika Lorenzo finis di posisi keempat maka Rossi butuh finis kesembilan atau lebih baik untuk jadi juara dunia.

5. Jika Lorenzo finis di posisi kelima sampai kesembilan, maka Rossi harus finis tak lebih buruk dari posisi keenam dari belakang untuk jadi juara dunia.

6. Jika Lorenzo menyelesaikan balap lebih rendah dari posisi sembilan, maka Rossi akan otomatis jadi juara dunia.
(fmh)



sumber | republished by Halo Unik !


No comments:

Post a Comment



backtotop