Masih ingat dengan mobil James Bond yang bisa menghilang? Siap-siap saja teknologi itu bakal terwujud di mobil beneran. Adalah pabrikan asal Inggris yang memulainya, yakni Jaguar Land Rover. Wah kenapa bukan Aston Martin?
Teknologi yang bisa membuat mobil 'menghilang' itu dinamai Transparent Bonnet virtual imaging concept. Memang tidak membuat semua bagian mobil menghilang, tetapi hanya bagian kapnya saja, atau bonnetnya.
Jadi sistem ini menggunakan beberapa kamera yang disimpan di grille depan yang menampilkan layarnya di display di dashboard. Kamera ini seakan-akan membuat kap mesin jadi menghilang dan pandangan ke depan jadi transparan.
Bayangkan ketika Anda menanjak, pandangan Anda akan terhalang oleh bagian kap mesin di depan Anda, nah dengan teknologi itu, kap mesin akan 'hilang' dan Anda hanya melihat jalanan saja.
Dengan teknologi ini, Anda akan dengan mudah menanjak di jalanan yang curam atau bermanuver di perbukitan dan mengetahui posisi roda depan Anda.
"Kami percaya bahwa 25 tahun ke depan, industri otomotif akan sangat menarik dan dinamis. Akan ada lompatan besar dalam inovasi lingkungan, keamanan dan kemampuan," ujar Direktur Riset dan Teknologi Jaguar dan Land Rover Wolfgang Epple.
"Seiring kemampuan otonomi mobil-mobil kami, kami akan memastikan pengendara memiliki kepercayaan diri saat menyetir di berbagai jenis jalanan," ujarnya.
Jaguar Land Rover akan memperkenalkan teknologi ini di New York International Auto Show pada April ini.