Tau nggak kalau kota Bandung bisa dilihat “literally” dari atas?
Yes, nama tempatnya adalah Bukit Moko, salah satu lokasi yang dikunjungi di episode pertama Jalan-Jalan Men! destinasi Bandung lalu. Tempat ngeliat Bandung dari sudut 180 derajat ini terletak di Desa Cimuncang. Untuk menuju ketinggian 1500 mdpl ini, ada 3 pilihan jalan yang dapat kamu lewati:
1.Lewat Bojong Koneng. Jaraknya paling dekat namun medannya menantang
2.Lewat Cimuncang. Jalur ini tidak direkomendasikan karena kondisi jalan berbatu dan berkelok-kelok tajam.
3.Lewat Padasuka (recommended!), jalur dengan dengan kondisi jalan paling bersahabat. Tapi, kamu tetap harus hati-hati karena banyak tikungan tajam dan tanjakan terjal.
Jalur manapun yang kamu pilih, akses menuju bukit Moko banyak yang belum diaspal, berkelok-kelok, dan terjal. Jadi, gunakan kendaraan besar yang kondisinya baik. Jangan pakai mobil sedan atau motor matic ya, nanti susah nanjak!
Di bukit ini terdapat sebuah cafe sederhana bernama Warung Daweung. Dalam bahasa sunda, daweung berarti melamun. Pas banget namanya, karena dari sini kamu bisa ngelamun sambil liat keseluruhan kota Bandung. Mau makan apapun di Warung Daweung, pasti rasanya lebih enak karena disuguhin pemandangan menakjubkan di depan mata. Kota Bandung dari ujung kiri ke kanan, atas ke bawah sampai Gunung Tangkuban Perahu juga keliatan lho!
Sebenarnya Bandung punya banyak bukit untuk melihat pemandangan yang
menakjubkan. Ada Bukit Cartil (Caringin Tilu), Punclut, Bukit Bintang,
Bukit Lembang, atau Maribaya. Tapi Bukit Moko ini istimewa banget.
Kenapa? Karena nggak banyak orang tau bahkan orang Bandung sendiri belum tentu tau letak Bukit Moko. Penasaran? Kamu bisa liat Bandung dari sudut 180 derajat




ayo tunggu apalagi nih? ajak teman dan pasangan mu bernostalgia di bukit moko klo yang jomblo harap di dampingin gan,takut ada apa
sumber |http://www.kaskus.co.id/thread/53327b0b1e0bc3a6178b45bc/udah-pada-tau-tempat-ini-belum-bandung-loh/ digali.blogspot.com
ayo tunggu apalagi nih? ajak teman dan pasangan mu bernostalgia di bukit moko klo yang jomblo harap di dampingin gan,takut ada apa
sumber |http://www.kaskus.co.id/thread/53327b0b1e0bc3a6178b45bc/udah-pada-tau-tempat-ini-belum-bandung-loh/ digali.blogspot.com
No comments:
Post a Comment