Tidak diketahui pasti detail kejadiannya, tapi beberapa saksi mata di lokasi menuturkan kepada liveleak beberapa waktu lalu, bahwa pemilik mobil dan pasangannya - keduanya tidak diketahui identitasnya - ditengarai bertengkar hebat hanya karena perkara es krim.
Sang wanita menginginkan es krim yang dijual oleh McDonald. Namun sayangnya, sang pria tidak bisa memenuhi hasrat tersebut.
Wanita itu pun murka dan langsung membakar Cadillac Eldorado milik kekasihnya. Api yang menjalar dengan cepat ke seluruh badan mobil, berusaha dipadamkan oleh pemiliknya. Namun karena jilatan si jago merah yang cukup besar, si pria malang ini pun harus meratap melihat mobil kesayangannya ´gosong´ dilalap api.
Beberapa saat kemudian, petugas pemadam kebakaran sampai di lokasi kejadian dan memadamkan api sebelum menghabiskan seluruh badan mobil. Akibat kejadian ini, belum bisa dihitung secara pasti berapa kerugian pemilik mobil atas hangusnya mobil mewah tersebut.
No comments:
Post a Comment