Bunga Anggrek Ini Mirip dengan Kartun Daffy Duck

icon18_edit_allbkg

Seorang fotografer asal Skotlandia, Bill Higham, mengambil sebuah foto bunga angrek yang sangat unik. Pasalnya bunga anggrek yang di tanam di Australia ini menyerupai tokoh kartun Daffy Duck.

mhnNbafxr4


Seperti diberitakan Daily Mail, Sabtu (15/3/2013), foto unik ini diambil, ketika Higham sedang berada di kebun anggrek di Tasmania, Australia. Tak disangka foto yang dihasilkan oleh pria berusia 44 tahun ini sangat mirip dengan tokoh kartun dari serial Looney Tunes tersebut.
Daffy Duck muncul dalam serial kartun Looney Tunes dan Merrie Melodies, di mana biasanya ia digambarkan sebagai sahabat dari tokoh si kelinci pintar, Bugs Bunny.

Daffy muncul pada akhir 1930-an untuk menggantikan serial kartun yang saat itu sangat popular, seperti Mickey Mouse dan Popeye. Daffy pertama kali muncul di Porky Duck Hunt, yang dirilis pada 17 April 1937 dan disutradarai oleh Tex Avery dan animasi oleh Bob Clampett.

Ciri khas yang selalu diingat dari tokoh Daffy adalah karakter suaranya yang selama ini diisi oleh Mel Blanc. Selain suaranya Daffy juga sangat dikenal dengan tampilan seekor bebek berbulu hitam dengan cincin putih di lehernya.

Karakter Blanc pada Daffy telah memegang rekor dunia untuk karakterisasi terpanjang dari satu karakter animasi oleh aktor asli selama 52 tahun. (ade)






No comments:

Post a Comment



backtotop