Busyet..Belum Diluncurkan Mobil Lamborghini ini SUDAH DITIRU oleh China


China dikenal akan keahliannya dalam membuat produk tiruan termasuk di bidang otomotif, seperti mobil. Kali ini giliran SUV pertama Lamborghini, Urus, yang menjadi korban.


Lihat Juga : Kucing yang Imut dan Lucu ini BIKIN GEMPAR Dunia Maya

Beberapa pabrikan mobil bonafit asal China bahkan terlihat jelas mengambil banyak desain dari mobil-mobil milik perusahaan besar pada sejumlah produknya, untuk kemudian diolah dan diciptakan desain yang baru.

Lamborghini Urus bakal diproduksi pada 2017. Diprediksi bakal menjadi mobil populer karena merupakan SUV pertama yang dibuat Lamborghini, Urus pun akhirnya ditiru habis-habisan oleh pabrikan mobil asal China.

Pabrikan itu bernama Sichuan Yema yang berbasis di kota Chengdu. Pabrikan ini melakukan copy-paste pada desain Lamborghini Urus dengan rencana untuk membuat mobil versi mereka dengan platform Austin Rover Maestro, dengan mesin 1.500 cc besutan Mitsubishi.

Namun berdasarkan penelusuran WorldCarFans, pabrikan ini ternyata lebih sering mengumukan mobil rancangannya saja tanpa satupun dari mereka yang masuk jalur produksi.

Jika saja Lamborghini Urus tiruan ini diproduksi, ini mungkin akan menjadi 'Lamborghini' terlemah yang pernah ada karena kapasitas mesinnya yang sangat kecil. [ikh]


Lihat Juga : Yang Suka Panggang!! Awas Dengan Ini






No comments:

Post a Comment



Back to Top

Artikel Terkait Lainnya

Back to Top