Sejak film 'The Hobbit' tayang di berbagai negara, kecantikan alam Selandia Baru langsung terkenal. Hal itu tidak disia-siakan oleh pemerintah setempat, yang langsung 'menyulap' pesawat dan beberapa bandara dengan tema The Hobbit.
Bandara Wellington di Kota Wellington misalnya, tahun lalu punya patung ikan dan Gollum berukuran raksasa yang menggantung di langit-langit. Tahun ini, merayakan sekuel The Hobbit yang tayang pada 2 Desember, Bandara Wellington punya patung elang raksasa.
Mengutip CNN Travel, Selasa (3/12/2013), elang raksasa ini seberat 1 ton dan punya sayap selebar 4,5 meter. Sang penyihir yakni Gandalf tampak menaiki elang tersebut.
"Kami sangat senang untuk kembali membuat instalasi baru di Bandara Wellington," tutur Richard Taylor dari Weta Workshop yang memegang proyek tersebut.
Elang raksasa itu muncul di bagian akhir film The Hobbit sebelumnya, "An Unexpected Journey". Elang yang sama juga muncul 2 kali dalam film berdasar novel JRR Tolkien lainnya, "The Lord of the Rings". Elang dan Gandalf tersebut menggantung di langit-langit Bandara Wellington.
Patung elang raksasa itu dibuat untuk menyambut tayangnya sekuel The Hobbit yang terbaru, "The Desolation of Smaug". Patung-patung raksasa ini menjadi daya tarik turis, banyak yang datang ke Bandara Wellington hanya untuk berfoto di bawahnya!
Patung elang raksasa dan Gandalf di Bandara Wellington (Weta Workshop/ CNN Travel) |
sumber | wowunic.blogspot.com | http://travel.detik.com/read/2013/12/04/091723/2431847/1382/elang-raksasa-seberat-1-ton-hinggap-di-bandara-wellington?991104topnews