Tips Trik dalam Memilih Gaya Rambut Keren Sesuai Bentuk Wajah


Gaya rambut bagi pria merupakan salah satu daya tarik tersendiri untuk memikat pujaan hati ataupun hanya sekedar untuk tampil lebih percaya diri di depan publik. 

Hanya saja, masih banyak pria yang salah dalam memilih gaya rambut, sehingga tampilannya menjadi kurang menarik. Salah satu cara untuk menentukan gaya rambut yang tepat adalah menyesuaikannya dengan bentuk wajah. Untuk itu, kali ini penulis akan memberikan ulasan mengenai tips dalam menentukan gaya rambut pria keren yang disesuaikan dengan bentuk wajah.

Lihat Juga : 33 Potongan Rambut Pria Terbaru 2014 - 2015  (Khusus Cowok) 


Memilih Gaya Rambut_2


Wajah Bulat

Jika bentuk wajah Anda termasuk bulat, pilihlah gaya rambut yang membuat wajah Anda terkesan lebih oval ataupun lonjong. Anda dapat memilih gaya rambut yang dipotong pendek, misalnya model spike ataupun fauxhawk. Dengan gaya rambut tersebut, Anda dapat tampil dengan keren di keseharian.



Wajah Oval

Bentuk wajah oval merupakan bentuk wajah yang bisa dibilang paling ideal. Hal ini disebabkan wajah oval cocok dengan berbagai macam gaya maupun potongan rambut. Jika Anda pria dengan bentuk wajah oval, Anda dapat memilih gaya rambut panjang, keriting, lurus, ataupun pendek.

Wajah Hati

Bentuk wajah hati memiliki kecenderungan tampak lebih bulat. Oleh karena itu, bagi Anda pria dengan wajah berbentuk hati sebaiknya memilih gaya rambut pendek. Namun, Anda juga dapat tampil keren dengan potongan rambut yang panjang ataupun semi panjang.

Wajah Segitiga

Bagi Anda, pria dengan wajah berbentuk segitiga, sebaiknya hindari gaya rambut yang panjang dan terlihat tebal di area sekitar dagu maupun rahang. Hal ini disebabkan gaya rambut tersebut akan membuat wajah Anda semakin terkesan runcing ke depan. Jenis potongan rambut yang tepat untuk pria dengan wajah berbentuk segitiga adalah potongan rambut yang pendek.

Lihat Juga : 

Ini 7 Tragedi Paling Tragis Sedunia Saat Perayaan Natal


Wajah Berlian

Memilih gaya rambut untuk pria dengan wajah berbentuk berlian yang tepat yaitu potongan rambut yang panjang ataupun semi panjang. Potongan rambut tersebut akan membuat Anda tampak lebih keren. Namun, jangan pilih gaya rambut yang pendek dan mengembang di bagian atas karena dapat membuat Anda terkesan norak.


Wajah Lonjong

Untuk wajah dengan bentuk lonjong, potongan rambut yang baik adalah potongan rambut yang pendek. Namun, jangan pernah mengusung gaya rambut yang panjang, karena dapat membuat wajah Anda tampak semakin panjang dan kurang menarik.

Wajah Kotak

Bentuk wajah pria yang kotak merupakan salah satu bentuk wajah yang unik. Wajah kotak dapat dibuat menjadi lebih lembut dengan menentukan gaya rambut yang panjang ataupun semi panjang. Bentuk wajah kotak juga sesuai dengan potongan rambut yang pendek. Bila Anda memilih potongan rambut pendek, bagian pinggir rambut sebaiknya diberi kesan melengkung.



No comments:

Post a Comment



Back to Top

Artikel Terkait Lainnya

Back to Top