Pria ini Terobos Masuk Lapangan Demi Selfie Bareng Lampard

icon18_edit_allbkg

Aksi menerobos lapangan dilakukan bukan cuma demi bisa menyapa atau mem*luk pemain idola. Dinihari tadi ada fans yang berlari mengganggu pertandingan sambil membawa handphone karena dia mau selfie bersama Frank Lampard.

lampardselfiegetty460


Meski sudah berumur dan baru saja datang ke City, Lampard sudah jadi bintang baru klub tersebut. Selain nama besar yang sudah dia punya, Lampard juga sudah jadi pahlawan The Citizens saat dia mencetak gol penyama 1-1 saat berhadapan dengan Chelsea di akhir pekan lalu.

Malam tadi dalam laga dengan Sheffield Wednesday, gelandang 34 tahun itu kembali unjuk kemampuan. Dua gol dia lesakkan untuk membantu City menang telak 7-0.

Aksi-aksi Lampard dalam dua pertandingan terakhir membuat dia jadi pemain yang paling dicari suporter City. Salah satunya bahkan nekad masuk ke dalam lapangan untuk bisa selfie bersama mantan gelandang internasional Inggris itu.

Kejadiannya berlangsung hanya beberapa menit sebelum laga berakhir. Suporter yang masih berusia belasan tahun itu berhasil menerobos masuk melewati penjagaan dan menuju ke tengah lapangan. Yang dia sasar adalah Lampard.

Setelah sempat berp*lukan dengan pemain idolanya, suporter itu lantas mengeluarkan hanphone. Klik! Foto selfie bersama Lampard pun dia dapat. Lampard terlihat santai saja dengan kemunculan suporter itu di tengah lapangan dan membalas p*lukan yang datang padanya.
Bisa ditebak, suporter itu langsung ditangkap petugas keamanan. Meski berurusan dengan polisi dia tetap tersenyum lebar. Ber-selfie dengan Lampard sepertinya lebih membuat dia sangat gembira ketibang memikirkan nasibnya setelah diamankan polisi.

Suporter masuk lapangan kini memang tidak lagi sekadar ingin mem*luk pemain pujaan atau meminta jersey. Di beberapa kejadian terakhir suporter-suporter itu cuma mau mengajak pemain pujaannya foto bersama.

Stephan El Shaarawy dan Mario Balotelli penah merasakannya. Juga pemain Bayer Munich Javi Martinez.


BalotelliSelfie-ist460

lampardselfiegetty460







No comments:

Post a Comment



backtotop