Di usianya yang baru 2 tahun, Pixie Curtis telah menikmati kehidupan mewah yang diidamkan oleh kebanyakan orang. Bersama ibunya yang sosialita, bintang Instagram itu rajin mem-posting foto-fotonya saat menjalani kehidupannya yang borjuis di sosial media.
Pixie telah merasakan yang namanya naik jet pribadi, memakai berlian, pakaian rancangan desainer dan berlibur di hotel bintang lima. Semua kegiatannya telah didokumentasikan di halaman Instagram-nya, yang telah memiliki 51.927 follower.
Dan meskipun usianya terbilang masih belia, Pixie bahkan sudah memiliki bisnis sendiri. Salah satu bisnisnya adalah mem-posting foto dirinya yang sedang berpose dengan item merek tertentu pada halaman sosial medianya. Dari situ, dia dapat menghasilkan USD 200 (Rp 2,3 juta) per foto.
"Pixie memiliki akun yang saya buka seminggu setelah dia dilahirkan. Dan apa pun yang didapatkannya, langsung saya posting di akunnya. Jadi, ketika dia beranjak dewasa, dia telah memiliki awal yang baik," ungkap Roxy Jacenko kepada Daily Mail.
Roxy mengatakan bahwa dia akan mengajari putrinya mengenai caranya menjadi pintar dalam mengelola uang, seperti apa yang telah diajarkan oleh orang tuanya dulu kepadanya. Prinsip itu masih dia pegang hingga sekarang, dan Roxy akan membagi ilmu itu kepada anak-anaknya kelak.