Ini dia Penampakan Selfie Pertama Smartphone Nokia "Superman"

icon18_edit_allbkg


Smartphone khusus selfie milik Microsoft akhirnya menampakkan wajahnya pada publik. Smartphone ini 'terpergok' lewat foto selfie-nya di internet. Uniknya, dalam foto selfie itu smartphone selfie Microsoft membawa sebuah sistem operasi jenis baru.

ini-foto-selfie-pertama-smartphone-nokia-superman


Foto yang berhasil didapat oleh portal berita Windows Phone Central tersebut diklaim sebagai Nokia Lumia 730 atau yang dikenal dengan memiliki kode "Superman". Sebutan smartphone 'selfie' melekat pada smartphone berlayar 4,7 inci itu karena kamera depannya memiliki sensor hingga 5 MP.

Smartphone "Superman" juga terlihat memakai sebuah sistem operasi baru bernama 'Lumia Debian Red'. Banyak yang memprediksi jika OS baru ini adalah OS Windows Phone yang telah menerima patch update kedua.

Dari data sementara, smartphone Nokia Lumia 730 ini dibekali dengan kamera belakang 6,7 MP dan memakai prosesor Quad-core dengan frekuensi clocking 1,GHz. Sementara kapasitas memori RAM dan ROM yang diberikan oleh Microsoft masing-masing adalah 1 dan 8 GB.
Memang untuk saat ini belum banyak yang bisa 'digali' dari smartphone "Superman". Namun kedatangan smartphone Windows Phone dengan kamera selfie 5 MP dianggap bisa menjadi penantang sepadan untuk smartphone HTC One (M8) baru yang dirumorkan menggunakan sistem operasi Windows Phone pula, PhoneArena (07/08).


[bbo]

ini-foto-selfie-pertama-smartphone-nokia-superman

nokia-lumia-730-001-bramy-biantoro








backtotop