Bukan demo buruh... tapi inilah yang seharusnya ditakuti pengusaha!

icon18_edit_allbkg


.com/blogger_img_proxy/
Tulisan ini nantinya tidak memojokkan para pengusaha.... baik yang sedang jaya maupun yang kembang kempis. Namun justru semoga menjadi bahan referensi untuk mengingatkan kembali tujuan awal merintis usaha selain untuk mendapatkan banyaknya materi.
Apa yang ingin TS sampaikan melalui tulisan ini adalah pertimbangan rumit sebelum memulai usaha, kenapa harus rumit? Karena jika terlanjur besar urusannya jauh lebih rumit lagi dan sangat mengkhawatirkan. Pertimbangan-pertimbangan tersebut mengenai berbagai hal prinsip, so judul diatas ane perjelas disini dengan :
“betapa menakutkannya jadi pengusaha”, dan berikut alasan-alasannya:

1. Klo usaha Produksi

Spoiler for apa saja bahayanya? ::

Contoh 1 :
Memproduksi pakaian, ternyata modelnya tidak menutup aurat.... dipakai banyak orang, yang melihat dosa. Yang pakai dosa, lah yang bikin lebih dosa lagi dong. tinggal kalikan : dosa yg pakai x dosa yg lihat x banyaknya model tsb terjual.
So sebelum terlanjur "berserakan" kemana-mana, tekadkanlah hanya memproduksi model pakaian yang baik dan benar dari norma agama.

Contoh 2 :
Memproduksi makanan, namun ternyata tidak halal (baik yang tidak halal karena zatnya, bahan dasarnya, proses memasaknya dll.).... dimakan banyak orang, ini juga sama dengan yg diatas. Tentu yang jual juga ikut dosa, yg menyalurkan, yang beli dst.
Sudah banyak saingan, sudah berbagai macam penjual disekeliling area kita. bingung cari ide lain mau bikin makanan apa? kan bisa googling cari referensi makanan enak yang halal dan belum banyak saingan yg jual untuk dicoba perjual belikan hehehe

dan banyak lagi contoh lain, silahkan agan sista sendiri pertimbangkan kemungkinan² “reaksi berantai” pada bidang apapun usaha yang akan digeluti seperti dua contoh diatas, yang pasti jangan pernah membenarkan istilah "cari yang haram aja susah apalagi yang halal". karena pernyataan tersebut hanya akan menambah banyak makhluk pesimis di muka bumi ini.


.com/blogger_img_proxy/
2. Klo usaha Dagang
Spoiler for apa saja bahayanya? ::

Contoh 1 :
Menjual barang terlarang, misal narkoba. Agan sista silahkan hitung betapa beruntunnya akibat dari terjualnya sebutir narkoba, mereka mabuk sudah dapat dosa, klo sudah mabuk lalu berbuat kejahatan dapat dosa lagi, bahkan orang mabuk tidak bisa kontrol diri lalu melakukan perkosaan, pembunuhan dll. tambah dosa lagi... dan ini dosanya sangat besar, ane bukan sok tahu ada referensi hadits shoheh untuk hal ini. Lalu apakah itu semua sebanding dengan ratusan ribu, atau beberapa juta yang diuntungkan. pikir baik-baik itu!

Contoh 2 :
konkrit kasus banyaknya pedagang jualan mie ayam, tapi ternyata memakai daging babi. Ini penipuan.. mereka yang berpikir memakan sesuatu yang baik dan halal ternyata tanpa sepengetahuannya telah memasukkan makanan haram ke lambung mereka. Sangat jelas menjebak umat Islam, kenapa tidak terang-terangan menulis mie babi saja... bukankah pemerintah justru menganjurkan demikian (tidak ada penipuan kalau mie babi tulis babi >> bukan ayam).
Kenapa ane sangat “sok alim” bawa-bawa agama, bahkan contoh yang saya ambil diatas tentang makan mie ayam yang sepintas murah, dan dimana-mana ada. Karena sedikit saja makanan haram masuk ke perut kita, akibatnya luar biasa bikin kekecewaan.... biar tidak terlalu panjang. Silahkan klik link berikut http://www.voa-islam.com/read/tsaqof....WOJRj1Fv.dpbs

Contoh 3 :
Menjual segala bentuk barang, pakaian, makanan atau ataupun yang hanya menjerumuskan pada keharaman serta menimbulkan kerusakan bukan manfaat. Hmm.. pikir-pikir lagi deh, banyak pilihan “halal” dan baik untuk digeluti makanya tidak perlu terburu-buru memulai usaha dagang jika hal seperti ini belum dipertimbangkan baik-baik.

3. Klo usaha Jasa
Spoiler for apa saja bahayanya? ::

-Nah, bidang inipun banyak cabang rantingnya, yang baik banyak - yang ga baik juga seabrek. Jasa ketik... ngetik apa aja, jasa design... design apa aja yg diterima, jasa potong rambut, jasa cuci motor dll semua pasti bisa agan sista sendiri bayangkan segi kemanfaatannya. Dan kira-kira apa saja yang disinyalir menimbulkan dosa.
Contoh yang dari jaman dulu sampai akhir jaman, biar mau di legalkan atau tetap ilegal sama saja masih haram yaitu jasa tuna susila yang model gitu-gitu, ga perlu ditulis udah pada tahu yaaa... (yang menggeluti ini ternyata ga wanita aja tapi ada pria juga).

dan, ini salah satu yang paling rawan gan: jasa rental PS atau game online, tanpa disadari para penyewa kadang begitu asyiknya bermain hingga lupa waktu... akibatnya saat seharusnya mereka sholat terlewat begitu saja sampai datang waktu sholat selanjutnya. kira-kira klo ninggalin sholat dosa, maka yang bikin jasa rental ini kebagian dosa ga gan?
( sekelumit tulisan ini pasti menyinggung banyak pihak, coz bisnis ini sedang menjamur digeluti. tapi jangan keburu tersinggung. sebaiknya agan kasih share disini solusi jitu buat mengatasi masalah demikian... sekali lagi gan, ini tidak sekedar masalah uang. tapi juga keberkahan rezeki dan beratnya hal yang harus dipertanggung jawabkan kelak)


4. Klo jadi Pegawai/Buruh
Spoiler for apa saja bahayanya? ::

Siapa bilang pegawai bukan pengusaha, mereka juga ane sebut pengusaha disini. Bidang mereka adalah menjual tenaga, pikiran, waktu dan.... banyak deh hampir semuanya mereka jual alias diabdikan hehehe. Hati-hatinya disini, ya kita harus inget hak dan kewajiban... biar tidak ada istilah makan gaji buta. O..ya , kira-kira gaji buta itu halal ga’ ya?


5. Klo ga usah cari Nafkah
Spoiler for apa saja bahayanya? ::

Baru membaca 4 pembahasan diatas lalu takut melangkah, ini dosa itu dosa. Serem amat ya... lalu memutuskan hanya tidur dirumah menunggu kejatuhan duit. Pikir lagi juga deh gan, ane bukan ustadz ya tapi boleh dong sampein disini beberapa perintah agama yang ane harap bisa menyemangati :
- Allah tidak akan merubah nasib suatu kaum hingga kaum tersebut berusaha/mencoba untuk merubahnya sendiri, kira-kira orang yang hanya tiduran melulu apanya yang berubah.... berat badan? tambah tua? tambah kaya.... iya, kaya angan dan mimpi!
- Hidup ini kelak akan dimintai pertanggungjawabannya gan, semuanya.... termasuk waktu digunakan untuk apa saja. rezeki didapat dari mana, dibelanjakan untuk apa, ilmunya digunakan untuk apa, dan lain-lain...Masa’ dijawab tidur mulu.... oww... alangkah sayangnya hidup tak berarti demikian


- serta masih banyak lagi gan, mungkin ada agan sista yang mau beramal kebaikan dengan menambahkan referensi ilmu yang berkaitan dengan ini.
Inti tulisan ini bukan menghalangi, bukan pula menghakimi. Semua bidang punya jalan benarnya, alias selalu ada opsi lain untuk menghindari hasil yang disinyalir mengandung keharaman.
sebaiknya jauhkan kata “hanya itu keahlian saya” untuk melakukan usaha penghidupan. karena manusia dikaruniai akal dan pikiran untuk terus berkembang, berusaha mencari solusi. O.. ya, Sudut pandang yang ane pakai disini memang dari segi norma agama Islam, saling mengingatkan dalam rangka mencapai hidup yang barokah, baik dan memberi kemanfaatan.
Bagi umat lain, jika terlanjur ikut membaca terimakasih semoga dengan perantara tulisan ini anda sekalian jadi tahu apa saja batasan-batasan yang dimiliki umat Islam.

Memang di jaman sekarang ini bahkan umat Islam pun sudah banyak yang kurang kenal dengan baik perintah dan larangan agamanya. Atau mungkin ada yang tahu tapi meremehkan saja. Jadi, mari dengan niat menuju hari depan yang lebih baik, kita saling mengingatkan dalam rangka kebaikan.

ane tahu, trit macem gini banyak yang "mengusir" dan mengata-ngatai kurang enak. tapi silahkan saja, dari sekian juta pembaca klo ada sedikit saja yang membaca dan mengambil manfaat dari tulisan ini ane sudah senang, Alhamdulillah ... semoga menjadi pahala
Wallahua’lam bis shawab


sumber | digali.blogspot.com




backtotop