Desain Bangku di Pesawat Masa Depan Bakal Kaya Gini nih gan

icon18_edit_allbkg

Tak sedikit traveler yang mengeluhkan sempit dan kakunya bangku pesawat. Beberapa perusahaan desain kelas dunia pun merancang bangku pesawat di masa depan, dengan beragam fitur baru agar turis merasa nyaman.

162152_aaa


Zodiac Aerospace adalah salah satu perusahaan yang merancang bangku pesawat masa depan ini. Bangku tersebut punya ruang kaki lebih lega yakni 31 inchi, sementara standarnya hanya 27 inchi.

Bentuknya pun didesain secara unik. Tiga bangku sejajar punya 2 bangku menghadap ke depan, dan 1 bangku di tengah menghadap ke belakang. Executive Vice President Zodiac Aerospace, Pierre-Antony Vastra mengatakan, rancangan ini menuai banyak ketertarikan.

"Konsepnya memungkinkan bahu penumpang lebih leluasa, dan maskapai bisa membawa lebih banyak penumpang," tuturnya seperti dilansir dari CNN, Selasa (13/5/2014).
Desain bangku keseluruhan memang banyak berubah, tapi lain halnya dengan sandaran tangan. Studio desain kelas dunia, Paperclip telah merancang beberapa desain sandaran tangan yang bebas rebutan tangan. Namun sayangnya, desain itu belum diterima banyak maskapai karena butuh biaya yang tak sedikit.

"Saya telah menunjukkan banyak desain dan mereka (maskapai-red) bilang, 'Oh bagus', tapi ada masalah di balik itu. Intinya adalah biaya," tutur James Lee, Direktur Paperclip Design Limited.

Lalu bagaimana dengan fasilitas penunjang gadget para traveler? Dr Mark Hiller, CEO Recaro Aircraft Seating mengatakan konektivitas bukanlah lagi pilihan, tapi kebutuhan.

Dalam pameran Aircraft Interiors Expo di Hamburg, Jerman bulan lalu, Recaro memamerkan desain baru bangku kelas ekonomi yakni BL3530.

Bangku berdesain modern ini mencakup penyangga tablet PC, 'smart pocket' untuk menyimpan gadget tanpa takut tergores, juga colokan khusus untuk mengisi daya baterai.

Sudah terbayang desain bangku pesawat di masa depan? Meski tampak aneh, terutama soal bangku yang menghadap ke belakang, perusahaan desain di berbagai negara berlomba menciptakan bangku paling efektif dan nyaman. Sudah siap untuk mencoba?









backtotop