Remaja ini Disebut sebagai penerus Messi

icon18_edit_allbkg

Legenda Real Madrid Davor Suker mendukung langkah Barcelona mendatangkan pemain muda berbakat Kroasia Alen Halilovic. Suker, yang juga berasal dari Kroasia, menilai Halilovic bisa sehebat Lionel Messi di masa yang akan datang.

Halilovic-140301b


Barcelona telah resmi mendapatkan Halilovic pada bulan Maret lalu. Halilovic baru akan bergabung ke Nou Camp pada musim panas nanti. 
Sebenarnya Barca bisa mendapatkan Halilovic dengan gratis karena kontraknya bersama Dinamo Zagreb habis akhir musim nanti. Namun karena banyak klub yang meminati Halilovic, Barca bersedia memberikan kompensasi kepada Zagreb agar bisa memastikan kepindahan sang pemain sejak Maret lalu.

"Halilovic seorang bintang. Dia mengingatkan saya kepada Lionel Messi. Dia masih muda, tapi saya percaya padanya dan dia dapat memindahkan bola dengan sangat baik," kata Suker seperti dikutip dari Tribalfootball.

Kepindahan Halilovic ke Barca sendiri terancam batal terlaksana tahun ini. Pasalnya, Barca baru saja terkena hukuman dari FIFA berupa larangan terlibat dalam bursa transfer sampai musim panas 2015.

(Thomas)









backtotop