Seekor anak gajah di Afrika Selatan (Afsel) berjalan puluhan kilometer (km) berpisah dari kawanannya dan perjalanannya berakhir di depan rumah penduduk.
Francoise Maldy Anthony, menemukan seekor anak gajah sedang berada di depan rumahnya di Zululand, Afrika Selatan.
Saat ditemukan, gajah bernama Tom ini sedang berada di pekarangan depan rumah Francoise. Wanita yang sudah 15 tahun memiliki sebuah peternakan ini mengaku tidak pernah mengalami hal seperti itu, tapi dia tidak ragu untuk membawa Tom masuk ke dalam rumahnya.
"Saya telah memiliki peternakan ini selama 15 tahun, tapi saya tidak pernah mengalami hal seperti ini," kata Francoise. Demikian dilansir Metro, Kamis (3/4/2014).
Francoise menambahkan bahwa Tom seepertinya telah berjalan sejauh 45 km sebelum sampai di depan rumahnya. Tom saat itu terlihat sangat lelah dan lapar, sehingga Francoise mengizinkannya untuk masuk dan bermain-main di ruang tamunya.
"Saya membantunya untuk masuk ke ruang tamu dan meninggalkannya bebas berkeliaran di dalam rumah. Saya memberinya s*su, tapi saya juga harus berhati-hati untuk tidak melakukan kontak fisik terlalu banyak karena saya tidak ingin Tom ditolak oleh kawanannya ketika kembali," ungkap Francoise.
Gajah yang berasal dari balai konservasi hewan Thula Thula Private Game Reserve ini dikembalikan kepada induknya keesokan harinya.
Francoise dan suaminya, Lawrence adalah seorang pecinta hewan dan mereka juga seorang penulis. Mereka sangat senang melihat Tom kembali lagi kepada kawanannya. (ade)