di Negara ini Mobil yang Sudah Tua DISULAP Jadi Panci...Kalau di Indonesia gimana ya....??

icon18_edit_allbkg

Pemerintah Finlandia punya kebijakan tersendiri soal mobil tua. Di negara skandinavia itu mobil tua sengaja dihancurkan, untuk kemudian didaur ulang menjadi perlengkapan dapur atau komponen telepon genggam.

Sedikitnya 650.000 mobil tua di Finlandia yang didaur ulang setiap tahun. Bagian-bagian kendaraan dilebur hingga menjadi kebutuhan dapur seperti panci dan wajan. Selain itu didaur ulang untuk dijadikan komponen telepon genggam dan komponen lainnya.

Cara yang ditempuh pemerintah Finlandia dinilai ampuh meredam populasi mobil bekas yang berpotensi menyebabkan kemacetan.

Pusat daur ulang Kuusakoski di Vantaa menjadi tempat mobil-mobil tua menunggu "ajal". Diketahui, pabrik daur ulang Kuusakoski salah satu dari 272 pabrik yang dioperasikan oleh perusahaan daur ulang mobil Finlandia.

"Perusahaan kami telah beroperasi selama 10 tahun. Salah satu tantangan terbesar adalah komunikasi dengan masyarakat untuk meningkatkan kesadaran tentang daur ulang mobil dan apa saja yang harus dilakukan," kata Bos perusahaan itu, Arto Silvennoinen dilansir Reuters, Selasa 11 Maret 2014.

Menurut dia, persyaratan tertulis adanya tindakan hukum Uni Eropa dengan jelas menyatakan, semua negara anggota harus memulihkan dan mendaur ulang 95 persen dari mobil tua mereka mulai Januari 2015. 
"Finlandia mencapai 85 persen dan itu sudah dicapai pada 2010," imbuhnya.

Silvennoinen menjelaskan sistem kerja mesin daur ulang mobil di tempatnya cukup cepat. Begitu mobil masuk ke mesin penghancur, dalam 30 detik bagian demi bagian mobil terpisah. 

Alat itu juga sanggup memisahkan baja dengan material lainnya. 70 persen dari sisa kendaraan adalah baja, sehingga banyak didaur ulang menjadi panci. Tak heran juga, material-material itu diambil perusahaan peralatan masak yang memanfaatkan material baja.



186311_kuburan-mobil-tua_663_382





No comments:

Post a Comment



backtotop