Siapa Mau Kesini? Kemegahan Jalur Atlantik

icon18_edit_allbkg

Norwegia merupakan negara yang terdiri dari beberapa pulau dan dipisahkan oleh laut. Terletak di ujung Skandinavia, Norwegia menjadi salah satu negara dengan pemandangan alam menakjubkan.

Karenanya, pemerintah Norwegia pun memanfaatkan hal tersebut sebagai objek wisata yang menarik ribuan turis baik domestik maupun mencanegara. Demi mempermudah transportasi, mereka membangun sebuah jalan megah yang akan menghubungkan pulau satu dengan lainnya. Jalan raya yang di beri nama Atlantic Road tersebut merentang sepanjang 8,3 kilometer menghubungkan beberapa pulau terpisah oleh lautan.

Dilansir dari Oddity Central, jalur turis yang berlokasi antara dua kota, Kristiansund dan Molde ini, dilengkapi delapan jembatan, salah satu jembatannya memiliki panjang hingga 260 meter bernama Storseisundet Bridge, yang dibangun miring agar bisa memberikan pemandangan 360 derajat ke sekeliling Norwegia. Keunikan dari jembatan ini dapat disaksikan dengan mengendarai kendaraan bermotor melintasi jalur tersebut.

Tetapi hal tersebut belum apa-apa dengan menyaksikannya melalui pantauan udara. Kemegahan jalur ini dapat terlihat dari atas, bahkan Anda tak akan mempercayai bahwa jalur ini benar-benar nyata.

Atlantic Road sendiri awalnya direncanakan merupakan jalur kereta api pada awal abad 20. Namun rencana tersebut dianggap sulit sehingga dibatalkan. Sampai pada tahun 1970-an, sebuah rencana membangun jalan yang menghubungkan beberapa pulau tersebut muncul.

Pekerjaan jalur Atlantik pun dilakukan pada tahun 1983. Dua belas badai menerpa selama proses pembangunan, namun hal tersebut tak menghentikan pembangunan sehingga akhirnya selesai pada tahun 1989.
Pembangunan Atlantic Road tak hanya memakan waktu cukup lama, tetapi juga dana pembangunan cukup besar. Bahkan dana yang didapat dari pajak pun tak cukup menutupi, sehingga Norwegia harus menutupi biaya pembangunan tersebut dengan mengenakan tarif tol.

Menurut perhitungan pemerintah Norwegia, dana pembangunan tersebut akan lunas dalam 15 tahun, namun pada kenyataannya dapat dilunasi dalam 10 tahun.

Di masing-masing pulau tempat jalur unik ini melintas, disediakan beberapa area peristirahatan sekaligus tempat untuk menikmati pemandangan yang dilengkapi berbagai fasilitas. Salah satu jembatan pun dibangun khusus sebagai tempat untuk memancing.

.com/blogger_img_proxy/
Atlantic Road Norwegia dilihat dari atas. (Kulfoto)



Sumber :http://life.viva.co.id/news/read/471696-menelusuri-kemegahan-jalur-atlantik-norwegia



sumber | digali.blogspot.com


No comments:

Post a Comment



backtotop